Thursday, March 13, 2014

Madu Termahal di Dunia Harganya Rp 82 juta per Kilogram!


Teks : Fajar Aryanto
      
Madu memang dikenal sebagai makanan yang menyehatkan tubuh. Wajar bila madu asli yang dihasilkan lebah dibanderol dengan harga cukup mahal. Salah satunya adalah madu jenis ‘Elvish’ dari Turki yang merupakan madu termahal di dunia.
Tiap 1 kilogram madu ‘Elvish’ dihargai 6.800 Dollar Amerika atau sekitar Rp 82 juta. Benar-benar mahal, kan?
Harga ‘Elvish’ menjadi mahal karena madu ini hanya ada di dalam gua Saricayir Valley, Turki. ‘Elvish’ berada di kedalaman 1.800 meter di bawah permukaan tanah. Sehingga dibutuhkan pendaki professional untuk mengambil madu ‘Elvish’.
Selain itu, madu ‘Elvish’ terbentuk secara alami oleh sekelompok lebah di dalam gua. Apalagi madu tersebut sudah terbentuk sejak 7 tahun lalu. Sehingga menjadikan ‘Elvish’ sebagai madu berkualitas tinggi karena mengandung banyak mineral.
“Madu Turki adalah yang terbaik di dunia,” ujar Gunay Guduz, seorang peternak lebah yang pertama kali menemukan madu ‘Elvish’. Kira-kira, seperti apa rasa madu termahal di dunia ini ya kids?       

No comments: