Thursday, March 13, 2014

Pulau Terbuat dari Botol Plastik

  
Teks : Fadjar Arianto

Kamu tak percaya membaca judul di atas?! Ini beneran, lho. Seorang pria asal Inggris bernama Richard Sowar benar-benar membuat pulau buatan dari 120 ribu botol plastik. Di atas pulau buatan itu, ia membangun sebuah rumah sebagai tempat tinggalnya.
 
Botol-botol plastik bekas dikumpulkan dan diikat dengan menggunakan jala. Sebagai lantai, Sowar menggunakan bambu dan kayu yang diletakkan di atas botol-botol plastik bekas tersebut. Nah, botol-botol ini berada di bawah air berfungsi sebagai pelampung agar pulau tidak tenggelam. “Sampah bisa menjadi barang berharga,” kata Sowar seperti dikutip Daily Mail.

Selain itu, Sowar yang dikenal sebagai pecinta lingkungan juga memanfaatkan tenaga matahari sebagai sumber listrik di 'rumah' buatannya ini. Rumah pulau yang diberi nama Solar II ini juga lengkap seperti rumah pada umumnya. Ada kamar tidur, toilet, bahkan ada kolam untuk berenang.

Rumah pulau ini sebenarnya adalah karya kedua Sowar. Ia pernah membuat rumah pulau pada tahun 1998, dengan menggunakan 250 ribu botol plastik. Tapi rumah pulau itu hancur berantakan diterpa angin topan Emily yang menghantam Puerta Aventura, Meksiko pada tahun 2005.

Akhirnya, Sowar pun membuat kembali rumah pulau Solar II di Isla Mujeres, perairan Karibia. Wah, apa ia tidak takut kena gelombang tsunami ya??


1 comment: